Arti Kehilangan




Ketika rasa kehilangan itu menggerogoti batin, nurani seakan terus saja memangil jiwa untuk kembali pada positve nya sebuah fikiran yang jernih,, kehilangan adalah sesuatu hal yang menyakitkan dan sangatlah menyedihkan. Namun ternyata ada secercah keindahan yang akan kita dapatkan kelak di balik sebuah rasa kehilangan yang kadang kita fikir itu adalah akhir dari sebuah kisah, Selalu saja rasa kehilangan itu mengundang air mata, penyesalan dan amarah untuk hadir dalam kehidupan kita yang selalu berakhir dengan rasa sepi.
Kadang kita tidak terlalu meyadari akan seberapa berharga nya yang kita miliki saat ini sampai nanti kita kehilangannya, dan ketika semua nya harus pergi dan berlalu dari kehidupan kita barulah kita menyadari bahwa semua yang kita milki saat itu adalah saesuatu yang berharga. Pandanglah sebuah kehilangan itu sebagai awal dari sesuatu harapan baru dan sebuah fase yang harus kita lalui sebelum kita mendapatkan sesuatu keindahan baru dan yang akan menjadikan kita manusia yang bersyukur.
Kita tidak akan menemukan atau mendapatkan sesuatu yang lebih baru dan indah bila kita belum menyadari arti dari sebuah kehilangan, Tuhan selalu memberikan ujian-ujian yang tidak pernah kita duga-duga dan ujian yang deberikan Tuhan untuk kita itu adalah sebuah keindahan yang dikemas dengan kurang begitu menarik, namun Tuhan juga memberikan ujian pada manusia dengan kemasan yang sangatlah indah namun bila kita kurang bisa menerima nya dengan baik dan penuh syukur, itu semua akan menjadikan kita orang-orang yang merugi.

Hadpilah setiap kesedihan, kehilangan, ataupun kebahagian yang kita rasakan saat ini dengan ikhlas dan penuh rasa syukur.. karna kita tidak akan pernah tau apa rencana tuhan yang dia buat untuk kita bila kita terlalu larut dalam kesedihan ataupun kebahagian yang kita rasakan saat ini tanpa adanya sebuah fikiran positive dibalik kesusahan atau kebahagian yang kita trima saat ini.
Kehilangan bukanlah akhir dari sebuah kehidupan, tapi kehilangan adalah sebuah awal baru untuk kita mendapatkan sesuatu yang baru dan lebih indah dari yang kita miliki saat ini. Tidak ada manusia yang siap untuk kehilangan apa yang dimiliki nya saat ini, namun tidak ada salah nya mulai saat ini kita menciptakan perubahan pandangan kita terhadap rasa kehilangan yang tadi nya kita fikir itu adalah sebuah kepedihan ataupun itu sebagai kesedihan menjadi satu hal yang membuat kita lebih mensyukuri tentang apa yang kita miliki saat ini, sesuatu yang kita miliki kini adalah sebuah titipan Tuhan yang sewaktu-waktu dapat dan akan dia ambil oleh nya. Sesungguh nya kita tidaklah kehilangan suatu apa-apa , karna Tuhan cuma menganti atau menukar sesuatu yang kita punya saat ini dengan yang jauh lebih baik dan yang lebih indah, jadi janganlah kita terlalu risau pada setiap kehilangan yang kita rasakan saat ini karna sesungguh nya semua itu adalah sebuah penukaran untuk manusia agar mendapatkan sesuatu yang jauh lebih baik.
Hargai segala sesuatu yang anda miliki saat ini, dan syukurilah dengan hati penuh ihklas


Sumber: Satria Utama

Artikel Lainnya :

Komentar
Comments
0 Comments

Silahkan tulis komentar anda

 

Rifuzzy Blogs Copyright © 2011 -- Template created by Blogger -- For Rifuzzy